Wartajakarta.com-Polsek Metro Tanah Abang Jakarta Pusat kembali menjalankan rutinitasnya dalam menjalankan ibadah di malam jum’at dengan menggelar Pengajian, pembacaan Yasin dan Dzikir bersama. Giat tersebut pun seperti biasa, bertempat di Aula Lantai 3 Polsek Metro Tanah Abang. Kamis, (16/01/2020).
Rutinitas Ibadah ini di mulai pada pukul 17.55 Wib yang bertemakan “Pengajian, Yasinan dan Dzikir rutin” dengan di awali Sholat Maghrib Berjamaah lanjut, Pengajian, Yasinan ,Dzikir dan Tausiah. Berikut Sholat Isya Berjemaah dan di tutup dengan Ramah Tamah.
Hadiri dalam Giat ini seperti biasa, Kapolsek Metro Tanah Abang AKBP Raden Muhammad Jauhari, SH.,SIK.,MSi, Ustad Jufri, Waka Polsek, Para Kanit, Para Kapolsubsektor, Para Kasubnit, Panit dan Kasi serta Anggota Polsek Metro Tanah Abang.
Kapolsek Metro Tanah Abang AKBP R. Muhammad Jauhari, SH.,SIK.,MSI dalam kesempatan ini menuturkan, Pengajian rutin bersama anggota yang dilaksanakan setiap malam Jum’at ini selain meningkatkan Iman dan Taqwa, juga agar lebih mempererat tali silaturahmi di jajaran Polsek Metro Tanah Abang Jakarta Pusat.
“Beserta Anggota Rutin setiap minggunya mengadakan pengajian rutin setiap Kamis malam Jumat sekaligus menjaga Iman dan Taqwa serta Mempererat Tali Silahturahmi di Lingkungan Polsek Metro Tanah Abang.” Ujarnya.