Wartajakarta.com- Dengan tekun dan giat berlatih di sanggar ternyata membuahkan hasil bagus bagi Jason Chen, model cilik asal Jakarta ini berhasil mendapatkan Juara 2 dalam ajang “Kids and Miss Teen Global Indonesia 2023” untuk kategori Little Mister Global yang diadakan oleh Indonesia International Pageant (IIP).
Jason yang bertubuh tinggi namun baru menginjak umur 12 tahun ini mengakui masih tidak percaya dengan raihan yang didapatkannya. Prestasi ini tentu sangat membanggakan bagi siswa SMP Hati Kudus, Jakarta, anak pasangan Evie dan Hatta Chen ini.
“Jujur kak, aku kaget bisa dapat juara 2 karena baru kali ini mengikuti lomba berskala nasional dan bersaing dengan perwakilan dari beberapa provinsi. Apalagi nantinya pemenang akan dikirim ke ajang internasional,” kata Jason saat ditanyai Dewan Juri setelah pengumuman di Hotel MK, Jakarta, Sabtu (18/11).
“Aku mulai sering ikut lomba modeling tapi masih yang skala kecil. Mudah-mudahan dengan prestasi ini membuatku lebih semangat lagi mengikuti lomba ke depan,” katanya dengan penuh semangat.
Sementara itu, founder Anggalang Community, Kak Gusti Omar Fahd selaku pembimbingnya mengatakan bahwa Jason memiliki modal dan bakat alami dan jika terus diasah akan benar-benar dapat mewujudkan mimpinya menjadi model profesional.
Pada acara grand final ini berbagai provinsi yang ada di Indonesia mengirimkan wakilnya ke Jakarta. Lomba berlangsung dengan meriah diselingi dengan hiburan dance, juga acara inti unjuk bakat, catwalk, pidato dan Q&A dari peserta yang terbagi dalam kategori Mini, Little, Pre-Teen dan Teen.
Dengan prestasi ini, Jason diproyeksikan untuk dikirim mengikuti ajang “Kids and Miss Teen Global 2024” di Malaysia sebagai wakil dari Indonesia.