
Wartajakarta.com-Saat ini Indonesia masih berjuang melawan penyebaran Covid-19 yang masih tinggi. Adapun salah satu upaya menekan penyebaran Covid-19 adalah dengan memperbanyak vaksinasi bagi masyarakat, sehinga tercipta herd immunity. Pemerintah menargetkan bisa melakukan vaksinasi Covid-19 sebanyak dua juta dosis per hari.
Guna mencapai target tersebut, maka dibutuhkan kolaborasi lintas pemangku kepentingan. Untuk itu kampus STAN (Sekolah Tinggi Akutansi Negeri) menggelar acara vaksinasi pada hari Selasa (24/8/2021) sampai dengan Kamis (26/8/2021).ungkap Ardiansyah
kegiatan pemberian vaksin dapat mengakselerasi kapasitas jumlah masyarakat yang mengikuti vaksinasi, dalam rangka mendorong percepatan pemulihan sektor kesehatan dan ekonomi di masa post Covid-19.
Mengatakan bahwa pelayanan vaksinasi di kampus STAN ini sudah terjadwal dengan rapih. Jadi acara vaksinasi ini sudah tertata dengan rapi, tidak ada antrean karena kami bagi beberapa sesi dan beberapa hari.
Jumlah dosis vaksin yang disediakan berjumlah 3.000 dan vaksin jenis sinovac. Adapun tenaga medis yang terlibat berjumlah sekitar 50 orang. Setiap peserta yang sudah divaksin berhak mendapatkan satu buah sembako yang berisi beberapa jenis bahan pangan pokok.
masyarakat Tangerang selatan dan sekitarnya cukup antusias terhadap program vaksinasi ini. “Mayoritas yang mengikuti vaksinasi ini adalah berasal dari masyarakat umum dan mahasiswa yang berada disekitar Tangerang Selatan. Vaksinasi ini terbuka untuk umum jadi KTP mana saja boleh mengikuti vaksinasi ini. Harapan tentunya dengan adanya vaksinasi ini dapat membantu tentunya disekitar kampus dan lain sebagainya untuk secara jangka panjang dan juga bantuan Sosial untuk membantu perekonomian masyarakat ungkap Ardiansyah.
