Connect with us

Ekonomi

PT.EIGERINDO MPI #EIGERSHARE – Bergerak Dan Berbagi Untuk Negeri Alihkan Produksi, EIGER Membuat APD Gratis Untuk Tenaga Medis

 

WartaJakarta.com-Bandung

EIGER mengalihfungsikan sementara lini produksi manufaktur untuk memproduksi Alat Pelindung Diri (APD) berupa baju coverall, pelindung muka, dan masker kain non-medis.

Pada tahap awal, PT Eigerindo MPI akan memproduksi sebanyak 5.000 pcs baju hazmat (coverall suit) dan 2.000 pcs pelindung muka (face shield) yang nantinya akan dibagikan secara gratis kepada tim tenaga medis yang membutuhkan,.serta memproduksi 50.000 pcs masker kain non-medis yang akan dibagikan secara gratis kepada para pekerja informal yang membutuhkan.

Selain bantuan Alat Pelindung Diri (APD), EIGER juga membagikan sekitar 5.000 kg beras kepada 1000 Kepala Keluarga masyarakat Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) dan melakukan penyemprotan disinfektan gratis di sekitar lingkungan pabrik PT Eigerindo MPI.

EIGER pun turut serta dalam Gerakan 1 Juta Liter Disinfektan Mandiri yang bekerjasama dengan
Vertical Rescue Indonesia untuk 33 kecamatan se-Bandung Raya.

Seiring dengan instruksi pemerintah dalam penanggulangan penyebaran dan penanganan COVID-19, PT Eigerindo MPI telah memberlakukan Work From Home (WFH) dan untuk  sementara waktu menghentikan kegiatan produksinya selama pandemi sejak tanggal 17 Maret 2020.

Namun di tengah pandemi COVID-19 ini, PT Eigerindo MPI melalui program #EIGERSHARE, sementara
waktu mengalihfungsikan lini produksi manufakturnya untuk membuat alat pelindung diri (APD) berupa baju
hazmat (coverall suit) dan pelindung wajah (face shield) serta masker kain non-medis yang nantinya akan dibagikan secara gratis kepada pihak yang membutuhkan.

#EIGERSHARE merupakan sebuah gerakan kepedulian yang dibentuk berdasarkan misi dan nilai-nilai
EIGER yang meliputi aspek Education, Inspiration, Greenlife, Experience, dan Responsibility.

Tidak hanya memberikan kontribusi pada kegiatan luar ruang saja, EIGER juga turut memberikan perhatian yang besar terhadap permasalahan dan penanggulangan bantuan bencana, lingkungan, pendidikan, serta sosial.

Sebagai salah satu bentuk kepedulian dalam mencegah penyebaran virus COVID-19, pada tahap awal, PT Eigerindo MPI sedang memproduksi APD berupa 5.000 pcs baju hazmat (coverall suit) dan 2.000 pcs
pelindung muka (face shield) yang nantinya akan dibagikan secara gratis kepada tim tenaga medis yang menangani kasus pandemi COVID-19, serta 50.000 pcs masker kain non-medis yang juga akan dibagikan secara gratis kepada para pekerja informal yang membutuhkan, seperti para pengendara ojol, pedagang
kecil, UMKM, dan masyarakat umum lainnya yang terdampak.

Pada hari Rabu (8/4/2020) lalu, bantuan pertama EIGER berupa Alat Pelindung Diri (APD) yang terdiri dari 4.000 unit baju hazmat, 1.000 unit pelindung muka, dan 5.000 unit masker kain non-medis telah diserahkan langsung secara simbolis oleh Bapak Ronny Lukito selaku CEO PT Eigerindo MPI kepada Bapak M. Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat yang juga menjabat Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan COVID-19 di Gedung Pakuan, Bandung Jawa Barat.

Bantuan ini nantinya akan didistribusikan kepada
pihak yang membutuhkan bersama Jabar Quick Response.

Selain bantuan Alat Pelindung Diri (APD), EIGER juga membagikan sekitar 5.000 kg beras kepada 1000
Kepala Keluarga masyarakat Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) dan melakukan penyemprotan disinfektan gratis di lingkungan desa sekitar pabrik PT Eigerindo MPI.

EIGER pun juga telah
turut serta dalam Gerakan 1 Juta Liter Disinfektan yang bekerjasama dengan Vertical Rescue Indonesia
untuk 33 kecamatan se-Bandung Raya, ujar Rio Try Atmaja Marketing Communication
PT. Eigerindo Multi Produk Industri kepada WartaJakarta.com

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Ekonomi